11 Cara Memutihkan Kulit Wajah

Kulit adalah suatu organ paling penting dalam tubuh kita teruma wajah,seiring berjalan nya waktu kualitas kulit mulai memburuk karena faktor perawatan yang tidak baik dan faktor umur membuat sel sel pada kulit mati,perlahan kesegaran pada kulit pun akan memudar,seseorang terkadang suka mengeluh karena kulitnya gatal atau ruam. Maka sangat penting bagi kita untuk merawat kesehatan wajah sejak dini.
Jenis-jenis tipe kulit
* kulit kering cenderung lebih rentan terhadap gorean dan ruam.
* kulit berminyak cenderung lebih rentan terhadap jerawat.

Penyakit pada kulit
Ada beberapa jenis penyakit kulit tertentu yaitu di sebabkan karena faktor pergantian cuaca,penyakit kulit juga di sebabkan karena penuaan pada kulit adanya bintik-bintik merah atau gelap yang akan menimbulkan jerawat ,maka dari itu jagalah kesehatan kulit kita dengan gaya hidup sehat dan menggunakan bahan-bahan alami yang ada di sekitar kita juga mudah di dapat.
Mulailah kebiasaan dengan merawat wajah yang baik di usia muda yang akan membuat kontribusi dan kebiasaan  merawat wajah agar tetap terlihat lebih muda di kemudian hari, juga jaga pola makan yang sehat dan higienis karena makanan pun akan berpengaruh pada kulit kita komsumsilah sayuran dan buah-buahan yang banyak menngandung nutrisi,vitamin dan mineral juga minum lah air putih minimal 8-9 gelas perhari.
Penyebab Kulit Hitam Dan Tak Putih
Sebelum membahas cara memutihkan kulit wajah,ada baiknya kita ketahui terlebih dulu apa sih yang membuat kulit wajah kamu sulit menjadi putih. Adapun penyebabnya antara lain :
*Pola Hidup Kurang Sehat
Pola hidup yang kurang sehat pun juga akan mempengaruhi kulit kamu sulit untuk memiliki kulit yang putih, hal ini sering terjadi karena kelalaian kita yang jarang membersihkan kulit wajah,jarang berolah raga,suka bergadang itu itu akan mempengaruhi kesehatan pada kulit,dan masih banyak lagi,oleh karena itu kamu juga harus menjalankan pola hidup yang yang baik dan teratur untuk menjaga kesehatan.
*Faktor Genetika
Genetika itu juga bisa di sebut karena faktor keturunan menjadi faktor terbesar warna kulit seseorang,menurut penelitian pigmen (warna kulit) dari kulit sangat sulit untuk di ubah, maaf yah disini saya bukan merendahkan kamu yang berkulit hitam, namun jangan khawatir mungkin beberapa tips yang akan saya sajikan nanti bisa membuat kulit kamu terlihat lebih cerah dan bersinar. Kulit cerah dan bersinar itu tak selamanya harus putih loh.
*Umur
Faktor umur itu sangat erat kaitannya dengan produksi kolagen pada kulit. Bagi kamu yang berumur 14-15 tahunan, ada baiknya harus lebih bersabar. Ketika seorang memasuki masa puber  senyawa ini akan lebih banyak diproduksi oleh kolagen yang ada pada  sel-sel kulit, itulah alasannya karena lebih banyak anak remaja dan dewasa yang lebih mudah memiliki kulit putih.
Setelah kita paham apa saja yang menyebabkan kulit susah putih, langsung saja kita terapkan beberapa cara memutihkan kulit wajah.

1. Putih telur

Sebenarnya putih telur sudah banyak di manfaatkan oleh wanita jepang dan korea sebagai masker meski baunya sangat amis, walaupun baunya sangat amis tapi putih telur memiliki banyak kandungan protein yang sangat tinggi juga bisa membantu mempercepat regenerasi pada kulit.
Cara memutihkan wajah dengan putih telur
* Siapkan telur ayam/bebek,tapi usahakan kampung ya.
* Pecahkan telur lalu pisah kuning dan putih telurnya.
* Kocok putih telur beberapa saat hingga berbusa dan putih.
* Tambahkan sedikit madu.
* Oleskan di bagian wajah secara merata setelah selesai mandi.
* Diamkan selama 15 menit lalu basuh dengan air hangat.
2. Air beras

Apa benar air beras itu dapat memutihkan kulit wajah? Tahukah kamu sebenarnya air beras yang sering kita buang itu mengandung vitamin B yang cukup tinggi. Karena kandungan vitamin inilah yang di percaya dapat meremajakan sel-sel kulit yang baru, sebagian orang mengunakan air beras sebagai masker secara rutin. Agar kulit tampak lebih halus dan bersinar.
Cara memutihkan wajah dengan air beras
* Siapkan beras yang memiliki kualitas secukupnya, bisa 7sdm.
* masukan beras kedalam tempat atau wadah yang sudah di isi air, lalu kocok hingga airnya berubah menjadi susu.
* Celupkan kapas kedalamnya, kemudian oleskan keseluruh area wajah setelah mandi.
* Diamkan selama 30 menit sampai wajah terasa kaku lalu bilaslah denagn air dingin.
3. Kulit jeruk

Tahukah kamu bahwa kulit jeruk itu lebih banyak mengandung vitamin C di bandingkan dengan daging buahnya. Vitamin C adalah antioksidan yang beperan sangat penting dalam memperbaiki kulit yang di sebabkan oleh radikal bebas. Vitamin C pada jeruk merupakan agen bleaching alamii yang dapat menghilangkan kekusaman pada kulit akibat paparan dari sinar matahari.
Cara memutihkan wajah dengan kulit jeruk
* Keringkan kulit jeruk di bawah sinar matahari selama beberapa hari hingga benar-benar kering.
* Halus kan kulit jeruk yang sudah kering hingga menjadi bubuk.
* Tambahkan sedikit air pada bubuk kulit jeruk hingga menjadi pasta.
* Oleskan pasta pada wajah lalu diamkan selama 15 menit.
* Bilas dengan air hangat.
* Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu
4. Cuka apel

Mungkin banyak sekali orang yang tidak tahan dengan bau asam dari cuka apel. Tapi  apakah kamu tahu bahwa asam yang terkandung dalam apel dapat membantu meregenerasi kulit yang baru dan mengikis sel kulit mati. Cuka apel juga dapat mengurangi minyak yang berlebih pada wajah dan mengurangi peradangan pada kulit, untuk mencerahkan kulit menggunakan cuka apel yukk kita simak langkah-langkah sebagai berikut.
Cara memutihkan wajah dengan cuka apel
* Campurkan 5 ml cuka apel dengan 95 ml air.
* celupkan kapas pada larutan tersebut.
* Oleskan pada bagian wajah lalu diamkan selama 10 menit.
* Bilas dengan air hangat.
* Lakukan perawatan minimal seminggu sekali.
5. Teh hijau

Teh hijau mengandung antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas yang membuat kulit kusam. Teh hijau juga mampu meregenerasi kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati, memang masih jarang orang yang mengunakan teh hijau untuk kecantikan wajah tapi sudah terbukti bahwa ada beberapa merek kosmetik yang mengunakan teh hijau untuk merawat wajah.
Cara memutihkan wajah dengn teh hijau
* Rendam daun teh hijau ke dalam air panas selama 5 – 10 menit.
* Celupkan kapas pada larutan teh hijau dan oleskan pada wajah.
* Jika mengunakan teh celup, rendam kantong teh selama 3 – 5 menit.
* Tiriskan kantong teh dan langsung gosokan dengan lembut pada wajah.
Jika anda mempunyai bubuk teh hijau, bisa juga melakukan langkah berikut :
* Buat pasta dengan mencampurkan 1 sendok bubuk daun teh hijau dengan 1 sendok air.
* Oleskan pasta pada area wajah.
* Pijat wajah dengan arah memutarselama 2 – 3 menit.
6. Bengkoang

Pemutih wajah yang alami bisa kamu buat juga dari bengkoang. Bahan tradisional ini sudah banyak di ekstrak menjadi krim pemutih, cara membuat masker bengkoang pun sangatlah mudah. kata pepatah pun cantik itu tak perlu mahal, Jadi kamu tak perlu membelinya dengan harga yang mahal bukan.
Cara memutihkan wajah dengan bengkoang
* Siapkan terlebih dahulu bengkoang segar secukupnya.
* Kupas dan cuci bersih, lalu parutlah bengkoang sampai halus sempurna.
* Peras bengkoang yang sudah di parut tersebut lalu di saring kemudian endapkan semalam.
* Setelah pagi harinya, ambil endapan bengkoang tersebut.
* Oleskan keseluruh area wajah diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air dingin sampai bersih.
7. Madu

Madu sangat banyak khasiatnya bagi tubuh terutama untuk merawat wajah, madu juga mengandung antibiotik alami untuk merawat kulit yang sekaligus dapat mencerahkan wajah, memudarkan flek hitam, dan mengangkat sel-sel kulit mati. Madu juga dapat di gunakan sebagai pelembab untuk menghilangkan bekas jerawat dan tanda-tanda penuaan pada kulit.
Cara memutihkan wajah dengan madu
* Ambil satu sendok makan madu.
* Oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama 10 – 15 menit.
* Bilas dengan air hangat.
* lakukan perawatan ini setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
8. Scrub kopi dan gula

Mungkin kita sudah tahu bahwa kopi terkenal sebagai sumber kafein yang cukup tinggi. Kandungan Kafein ini juga dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Dengan demikian, masker kopi  akan sangat membantu memutihkan wajah secara alami.
Namun menggunakan kopi saja tidak cukup kamu juga harus menambahkan gula agar menjadi scrub yang bisa mengangkat secara maksimal sel-sel kulit yang mati.
Cara memutihkan wajah dengan kopi dan gula
* Sediakan terlebih dahulu bubuk kopi secukupnya.
* Campurkan dengan 2 sendok teh gula dan air hangat.
* Selanjutnya gosokan secara merata keseluruh area wajah.
* Setelah 10 – 15 detik, bilas dengan air hangat samapi bersih.
9. Garam dan lemon

Tak hanya kopi dan gula saja, kamu pun bisa juga membuat scrub dengan menggunakan garam dan perasan lemon. Scrub ini juga  sangat baik untuk mengurangi minyak, jerawat, dan keriput.
Cara memutihkan wajah dengan garam dan lemon
* Siapkan garam secukupnya dan perasan lemon 2 sdm.
* Campurkan keduanya, lalu gosoklah pelan-pelan ke arean wajah secara melingkar.

* Lakukan selama 10 – 15 detik kemudian bilas dengan air hangat.
10. Lobak

Mungkin lobak lebih sering di gunakan ibu rumah tangga untuk memasak, tapi siapa sangka Lobak juga mengandung khasiat untuk mempercantik dan merawat wajah. Di balik penampilan sederhananya lobak ini juga bisa kamu gunakan untuk memutihkan wajah secara alami, agar lebih maksimal saya sarankan agar menambahkan sedikit minyak zaitun dan perasan jeruk nipis.
Cara memutihkan wajah dengan lobak
* pertama kita sediakan 1-2 batang lobak, minyak zaitun, dan jeruk nipis secukupnya.
* Setelah lobak di cuci bersih, blender atau parut hingga halus.
* Campur dengan minyak zaitun, dan jeruk nipis hingga membentuk krim pasta.
* Oleskan ke area wajah yang sudah bersih, setelah 30 menit bilas dengan air dingin sampai bersih.
11. Lidah buaya

Lidah buaya mengandung aloesin, yaitu suatu zat yang dapat menghambat pembentukan melanin yang dapat menyebabkan kulit gelap dan kusam. Itulah mengapa lidah buaya banyak di gunakan dalam produk-produk kecantikan.
Cara memutihkan wajah dengan lidah buaya
* kupaslah kulit lidah buaya lalu pisahkan gelnya.
* Oleskan lidah buaya langsung pada kulit wajah.
* Diamkan selama 15 menit.
* Bilas dengan air hangat dan keringkan.
* Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal lalukan perawatan ini seminggu sekali sealama sebulan.
Tips untuk menjaga kulit wajah agar tetap putih, sehat, dan cerah

Selain menggunakan bahan-bahan yang alami yang telah di sebutkan di atas , lalukan juga tips berikut agar memperoleh hasil yang lebih maksimal.
* Komsumsi maknan-makanan yang sehat, hindari yang berlemak.
* cukupilah kebutuhan ir dalam tubuh (komsumsi minimal 8 gelas air putih dalam sehari)
* Lakukan olah raga rutin.
* Hindari stres dan lakukan tips di atas secara rutin.
* Hindari asap rokok, polusi, debu, alkohol, sinar UV (matahari) dll.
* Hindari bergadang malam.
* Hindari bleaching dari bahan kimia.
* Tidur secukupnya, minimal 8 jam sehari.
* Gunakan masker alami secara rutin.

Demikian beberapa cara memutihkan kulit wajah dengan cepat, biasanya setelah di gunakan 1-2 minimalnya atau minim 1x sehari, kamu sudah bisa merasakan khasiat efek positifnya, kamu tak perlu mencoba semuanya. Cukup gunakan satu bahan secara konsisten dan selamat mencoba !

Komentar

Postingan populer dari blog ini

17 Kandungan Zat Kimia Yang Terdapat Dalam Rokok

17 Cara Menghilangkan Tato Permanen Dengan Bahan Alami Dan Medis Tanpa Rasa Sakit